Wartadesa-Mat Drajat atau biasa dipanggil Kang Komar preman pensiun mewakili Gerakan Nasional Indonesia Juara (GNIJ) pada hari Kamis,( 24/11/2022), menyambangi warga korban bencana Gempa dan Posko Syarikat Islam Jabar dan Pemuda Muslim Cianjur Di Cijedil Cianjur, artis preman pensiun ini mengaku sangat prihatin dan berduka cita dengan musibah gempa bumi beberapa hari lalu di kabupaten Cianjur Jawa barat.
Kang Komar mengungkapkan kedatangannya ke Cianjur untuk memantau kondisi warga yang kena dampak gempa, ia juga menyerahkan bantuan logistik untuk Posko Tim Relawan Serumpun Syarikat Islam Jabar (Pemuda Muslim Cianjur, SIGAP, PERISAI) dan bantuan sembako bagi warga yang kena dampak gempa bumi.
" Jujur saya ikut prihatin dan berduka cita banget sama bencana alam kali ini, karena bener menelan banyak korban dan banyak sekali rumah yang rusak." Ungkapnya
Kang Komar mengungkapkan ia bisa mengunjungi langsung dan berdialog dengan warga yang kena dampak gempa bumi. Selain sedikit membantu meringankan beban mereka, juga Mudah-mudahan dengan kedatangan saya bisa menghibur mereka.
Kang Komar bersama Sekretaris Wilayah Syarikat Islam Jawa Barat, Kang Suhara Iskandar dan Relawan Pemuda Muslim Cianjur memberikan sambutannya di depan Posko Bencana Gempa Serumpun Syarikat Islam Jabar.
"Rekan-rekan semua mereka saya sekarang berada di Posko Bencana Gempa Pemuda Muslim Cianjur dan Syarikat Islam Jabar, saya ingin menyampaikan jangan takut miskin untuk memberi kepada sesama karena Allah akan membalas kebaikan kita dan akan meng-ijabah Do'a-do'a kita" ungkap kang Komar.
Kang Komar ikut merasa gembira pada Syarikat Islam Jabar dan pemuda muslim Indonesia kabupaten Cianjur yang terus menerus memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena dampak gempa bumi, ia juga mengatakan terimakasih atas bantuan dan dukungan dari pemuda muslim Indonesia kabupaten Cianjur.