DaerahJawa

Bupati Cianjur Dukung Dan Beri Apresiasi Bazar Ramadhan 2023.

Warta Desa
Kamis, 13 April 2023, Kamis, April 13, 2023 WAT
Last Updated 2023-10-02T12:38:27Z



WARTADESA - Dalam menyambut bulan Suci Ramadhan dan Hari Raya Idhul Fitri 1 Syawal 1444 H, Bupati Cianjur kunjungi lokasi bazar ramadhan, Kamis (13/04/2023) sore.

Gabungan organisasi massa dan Lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang ada di Kabupaten Cianjur, mengadakan Bazar murah UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) guna meningkatkan tarap hidup masyarakat khususnya para pedagang UMKM untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan. Bazar yang akan berlangsung selama satu bulan berlokasi di jalan Moh.Ali Kelurahan Solokpandan Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur. 


Bupati Cianjur H.Herman Suherman mengatakan, yang pertama saya mengucapkan selamat dan mengapresiasi penyelenggaraan bazzar Ramadan  berjalan sukses dan Barusan saya cek satu persatu stan yang ada,  alhamdulillah saya bergembira ekonomi kerakyatan UMKM di kabupaten cianjur semakin meningkat dan bagus.

"Saya sangat mengapresiasi kepada pihak penyelenggara bazzar ramadhan, sehingga pelaksanaannya berjalan sukses yanh intinya sangat membantu para pedagang kecil, menengah serta meningkatkan ekonomi kerakyatan dan IPM Kabupaten Cianjur," ucap Bupati.

Masih diwaktu yang bersamaan, Ketua Pelaksana kegiatan Yanto SH. didampingi oleh ketua umum Bravo Komando dan beberapa Ketua Ormas dan LSM, Juga mengucapkan terima kasih nya kepada bupati Cianjur yang telah memberikan kesempatan dan apresiasi dengan adanya bazar. 


' Terima kasih Alhamdulillah dengan adanya Bazar Ramadan yang kita laksanakan setiap tahun itu sangat menguntungkan buat masyarakat.

"Alhamdulillah apa yang tadi kita lihat bersama disampaikan oleh seorang pengunjung, celana Levi's itu dengan itu dengan harga Rp.90.000 Padahal di toko itu harganya bisa sampai 300 ribu, sama halnya harga 50 ribu untuk perabot-perabot rumah tangga itu dipukul rata Rp35.000," terang ketua pelaksana.

Menambahkan, " Padahal kalau di pasar itu tidak ada yang seharga itu,  yang Alhamdulillah tujuannya kita membantu masyarakat kecil dan mempersatukan seluruh elemen warga masyarakat cianjur mulai dari Ormas, Lsm dan unsur Muspida Kabupaten Cianjur dalam segi UMKM," pungkasnya.
(**Deri Lesmana**)

TrendingMore