WARTADESA - Dugaan pungli yang dilakukan oleh oknum Pemerintah Desa Cirumput yang terjadi pada tanggal 26 Agustus 2023 , sekitar pukul 15.00 Wib, yang bertempat di Posko Satgas bencana Gempa Cianjur Jalan Pangeran Hidayatullah No.141 Desa Limbangansari Kecamatan Cianjur.
Ayi Salahudin pelaku pungli saat di mintai keterangan mengatakan ia ditunjuk langsung oleh Kades Cirumput sebagai koordinator pemberkasan di dua ke RT an Kampung Babakan Desa Cirumput.
" a harus menyampaikan arahan agar keterangannya disamakan secara satu suara jangan sampai terjebak." ucap kades
Pembangunan yang rusak berat di Kampung babakan agar bisa mengunakan asbes, genteng bekas, asalkan tiang baloknya menggunakan besi 12 Full selup bawah dan atas serta menggunakan ceker ayam.
Lanjut Ayi, ( BPD ) desa cirumput untuk pencairan Kampung Babakan dalam pencairannya warga memberi uang sekitar 300.000, - 900.000,-perorang untuk sekali pencairan bisa mencapai 5-10 berkas.
"Dari uang pemberian warga saya bagi ke Kades Cirumput BN sebesar 1 juta sampai 2 juta, Kasi Kesra Bpk. SF 100 ribu - 250 ribu dan sisanya saya bagikan dengan ketua RT, dalam pembagian saya merasa keberatan karena jatah saya disamakan dengan jatah Ketua RT sedangkan biaya operasional lebih besar serta lebih cape daripada Ketua RT."lanjutnya
Yang uniknya kode Kades meminta jatah uang pemberian dari warga, Kades mempunyai kode "Saya mau mancing", yang isinya Kades meminta jatah uang hasil pencairan.***Deri Lesmana***