Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Cianjur Dilanda Banjir Dan Banyak Pohon Tumbang.

Warta Desa
Minggu, 05 November 2023, Minggu, November 05, 2023 WAT
Last Updated 2023-11-05T00:11:51Z



Wartadesa-Dari sejak Sore hingga malam, Cianjur dilanda Hujan yang deras di sertai angin kencang, menyebabkan Banjir dibeberapa ruas jalan,dan banyak pohon tumbang,Sabtu,4 November 2023.

Akibat hujan deras disertai angin kencang ber'jam-jam melanda Wilayah Cianjur,menyebabkan beberapa luas jalan di kota Cianjur dilanda banjir, seperti di jalan Hos Cokrominoto yang mengalami banjir setinggi lutut orang dewasa juga terjadi pohon tumbang yang mengakibatkan beberapa kendaraan tertimpa pohon di jalan Arif Rahman Hakim,Solok pandan.


Peristiwa banjir di jalan Hos Cokrominoto tersebut, diluar dugaan para pemilik kendaraan bermotor yang terparkir, hingga banyak kendaraan tersebut terjebak banjir.Hingga mereka menyelamatkan kendaraan motor nya ketempat yang lebih aman.

Selain itu, akibat Hujan deras dan angin kencang yang melanda Cianjur kota mengakibatkan kemacetan arus lalu lintas di beberapa titik pusat kota Cianjur.

**Abah Dri **

TrendingMore