Warga Keluhkan Jalan Lintas Kampung Pasirmunding,Ciberengkok, Sudah Lama Rusak Tak Kunjung Diperbaiki.

Warta Desa
Jumat, 17 November 2023, Jumat, November 17, 2023 WAT
Last Updated 2023-11-17T17:14:14Z




Wartadesa-Jalan Lintas kampung Ciberengkok,kampung pasirmunding,Desa Sukaraharja,Kecamatan Cibeber,Kabupaten Cianjur Jawa Barat Sudah lama dalam keadaan rusak. Kondisi Jalan yang rusak tersebut dikeluhkan Warga dan para pengendara yang sering melintasi jalan tersebut.

Dari pantauan wartadesa dilapangan, kondisi ruas jalan yang rusak itu merupakan jalan lintas penghubung antar Kampung dan juga lintas desa. Kondisi jalan yang rusak tersebut melintasi antara kampung Nyalindung,kampung Cibarengkok dan pasirmunding dalam keadaan rusak yang sangat memprihatikan.apalagi disaat musim hujan jalan sangat licin. Hingga tidak sedikit pengguna kendaraan roda dua yang melintas jalan tersebut mengalami kecelakaan akibat jalan licin.


Warga sekitar jalan yang tidak mau disebutkan namanya menyebutkan bahwa kondisi jalan tersebut sudah lama rusak." Rusak sudah lama, sampai saat ini tidak ada terlihat perbaikan maupun pemeliharaan atas jalan ini. Entah sampai kapan jalan lintas perkampungan ini akan dibiarkan seperti ini," Katanya, saat dikomfirmasi wartadesa, Jumaat (17/11/2023).


Dia mengatakan jalan rusak tersebut sudah sering dikeluhkan warga juga para pengguna kendaraan yang sering melintasi jalan tersebut untuk secepatnya diperbaiki. Namun, hingga saat ini belum juga ada perbaikan.

" kami sangat berharap kepada Pemdes Sukaraharja, maupun pada Pemda kabupaten Cianjur secepatnya Jalan tersebut diperbaiki. Bila kondisi jalan terus dibiarkan rusak, akan menghambat warga maupun para pengguna kendaraan melakukan aktivitas sehari-hari," ujarnya

Sementara Hamdan, Yang tiap Hari Melintasi Jalan tersebut Mengatakan Sangat prihatin dengan kondisi jalan lintas Kampung Nyalindung,Cibarengkok, dan pasirmunding yang sudah lama dalam keadaan rusak. Bila musim hujan kondisi jalan jadi licin hingga tidak sedikit pengedara roda dua mengalami kecelakaan.

" Saya hampir tiap hari melewati jalan ini selalu berhati-hati takut kecelakaan, apalagi dimusim penghujan jalan jadi licin bisa mengakibatkan tergelincir. Saya berharap secepatnya ada perbaikan dari dinas-dinas terkait." Pungkasnya

Sementara itu,saat wartadesa mau Konfirmasi Kapala Desa Sukaraharja lewat WhatsApp tidak pernah dibalas.juga tidak dapat dihubungi.

** Bah Dri **

TrendingMore